Tindak Kriminal dan Kekerasan Penyebab
Permasalahan Sosial
B. Pendahuluan
Latar Belakang
Banyaknya permasalahan sosial di
masyarakat salah satunya adalah Kriminalitas atau tindak kejahatan, yang masih
marak terjadi di masyarakat. Faktor-Faktor pemicu tindak kriminal dan kekerasan
salah satunya adalah Faktor
ekonomi yang paling berpengaruh dalam terjadi tindakan kriminal dan keadaan ini
akan semakin parah pada saat tertentu seperti misalnya pada saat ini harga
bahan bakar naik cukup tinggi. Pada saat ini kebutuhan masyarakat akan menjadi
sangat tinggi baik primer maupun skunder karena naiknya sejumlah harga pokok
dan sebagian orang lain mencari jalan pintas untuk memenuhi kebutahannya dengan
melakukan tindakan kriminal dan bahkan disertai dengan tindakan kekerasan.
Penyebab
dari tindakan kriminal dan kekerasan ini adalah mengakibatkan kersahaan
dimasyarakat dan peran penegak hukum seperti polisi akan sangat diandalkan
untuk menangulanginya, namun peran masyarakat juga akan sangat membantu para
polisi dalam mengatasi masalah seperti ini salah satunya dapat dilakukan
pengamanan di lingkungan sekitar. Oleh sebab itu dibutuhkan kesadaran
masyarakat dan juga peran pemerintah. karena salah satu sebab maraknya timbul
kekerasan dan tindak kejahatan adalah kurangnya lapangan kerja yang disediakan
oleh pemerintah, sehingga terjadi kesenjangan sosial yang cukup tinggi di
masyarakat, apalagi masyarakat yang tinggal di Ibukota maupun kota-kota besar.
Rumusan Masalah
1. Apakah penyebab maraknya tindak kriminalitas dan kekerasan?
2. Apa akibat yang ditimbulkan dari kriminal dan kekerasan?
3. Bagaimana langkah-langkah masyarakat dan pemerintah untuk
mengurangi kasus kekerasan yang ada di Indonesia?
Tujuan Penelitian
1. Mengetahui penyebab-penyebab tindak kriminal dan kekerasan.
2. Dapat mengetahui apa saja dampak yang ditimbukan akibat tindak
kriminal dan kekerasan di Indonesia.
3. Mengetahui upaya-upaya yang dilakukan pemerintah dan masyarakat
dalam mengurangi kasus kriminal dan kekerasan di Indonesia.